Kehadiran sumur bor memang memberikan keuntungan tersendiri bagi masyarakat untuk bisa mendapatkan air bersih. Namun, tahukah Anda berapa harga sumur bor per meter di Bali? Lebih tepatnya harga sumur bor tergantung dari kedalamannya.
Apa Itu Sumur Bor?
Sebelum membahas mengenai Apa saja keuntungan dan Berapa harga sumur bor per meter, alangkah baiknya jika sebelum itu mengetahui pengertiannya. Sederhananya sumur bor merupakan konstruksi sebagai sumber air agar kebutuhan rumah dapat tercukupi.
Keberadaan sumur bor tidak hanya berada di rumah, tapi juga beberapa tempat lain dengan skala besar seperti rumah makan atau restoran, sekolah, hotel, kantor dan lain sebagainya. Dengan fungsi tersebut, tak heran jika saat ini banyak yang membutuhkannya.
Sedangkan untuk kedalaman sumur bor biasanya mencapai 30 meter. Namun, untuk skala yang lebih besar lagi bisa membangun sumur dengan kedalaman mencapai 200 meter. Adapun dalaman sumur bor ini dapat mempengaruhi banyaknya air yang keluar.
Keuntungan Membuat Sumur Bor untuk Kehidupan Sehari-hari
Mengetahui berapa harga sumur bor tentunya kurang lengkap jika tidak tahu apa saja keuntungannya. Di zaman seperti ini kehadiran sumur bor cukup menguntungkan. Selain prosesnya lebih cepat, bisa mendapatkan berbagai keuntungan lainnya di https://pemborongbaliku.id/ seperti berikut ini.
1. Mendapatkan Sumber Air Gratis
Keuntungan pertama yang bisa anda dapatkan jika membuat sumur bor di rumah yaitu adanya sumber air gratis dan melimpah. Dengan kata lain, untuk mendapatkan air tersebut tidak perlu lagi membayar setiap bulannya atau setiap minggu.
Jadi, Anda yang membuat sumur bor hanya perlu mengeluarkan biaya pada proses pembuatannya. Begitu juga biaya tersebut perlu untuk membeli material sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, air yang keluar dari sumur bor ini cukup melimpah dan kebersihannya.
2. Tidak Mudah Tercemar
Salah satu alasan kenapa saat ini banyak orang membuat sumur bor karena bisa mendapatkan air bersih secara gratis. Bahkan, air tersebut berasal dari tanah di sekitar rumah, sehingga tidak mudah tercemar. Apalagi proses pembuatan sumur bor dilakukan oleh orang profesional.
Sedangkan untuk memastikan agar air tetap dalam keadaan bersih dan tidak mudah tercemar, pastikan menjaga kebersihan dan melakukan perawatan secara rutin. Selain itu, dalam membuat sumur pastikan menggunakan pipa dan tandon air yang bagus.
3. Proses Pembuatan Lebih Cepat
Alasan lain banyak orang membuat sumur bor di rumah karena proses pembuatannya terbilang cepat. Tentu saja berbeda dengan pembuatan sumur galian secara manual, proses pembuatannya terbilang lama dan membutuhkan biaya besar.
Sedangkan dalam proses pembuatan sumur bor menggunakan alat atau mesin yang sudah canggih, sehingga memudahkan prosesnya. Bahkan, prosesnya terbilang cepat dengan hasil yang maksimal. Apalagi mesin untuk membuat sumur ini terbilang mahar harganya hingga ratusan juta.
- Debit Air Melimpah
Harga sumur bor per meter di Bali sekitar Rp 150.000 ribuan. Jadi, nantinya untuk menghitung bisa menyesuaikan dengan kedalamannya. Meskipun harus mengeluarkan biaya yang terbilang lebih mahal, tapi sebanding dengan debit air melimpah yang nantinya bisa anda dapatkan.
Apalagi jasa sumur bor sudah berpengalaman untuk memilih mana lokasi tanah yang cocok dan mempunyai kandungan air cukup banyak. Biasanya untuk mendapatkan air yang lebih, maka harus melakukan pengeboran lebih dalam lagi.
5. Lebih Praktis
Banyaknya orang menggunakan sumur bor karena jauh lebih praktis. Maksudnya, untuk membuat sumur bor ini bisa dimana saja. Beberapa tempat bisa untuk sumur bor seperti tanah, bebatuan, pasir dan pegunungan.
Permasalahan mengenai jenis tanah tersebut tidak perlu Anda ragukan lagi. Dengan kata lain, setiap jasa sumur bor pasti sudah memahami Bagaimana cara untuk membuat sumur dengan kondisi tanah tersebut. Mengingat pasti menggunakan alat atau mesin tertentu.
6. Tidak Membutuhkan Banyak Tempat
Keuntungan lain yang bisa anda dapatkan jika membuat sumur bor yaitu tidak membutuhkan banyak tempat untuk sumber air bersih. Berbeda halnya dengan sumur manual, membutuhkan lahan yang lebih luas, karena cukup lebar.
Pembuatan sumur bor menggunakan teknik tertentu, sehingga Meskipun tidak membutuhkan banyak tempat bisa menjadi sumber air melimpah. Bahkan, Tak jarang sebagian orang menempatkan sumur bor di pojok atau dalam rumah.
7. Bebas Menentukan Kedalaman
Alasan lain Kenapa saat ini banyak orang lebih memilih sumur bor karena mempunyai kebebasan untuk menentukan kedalamannya. Namun, jika ingin membuat sumber dengan kedalaman lebih, maka harus siap dengan biayanya lebih mahal.
Jika sumur semakin dalam, maka airnya akan lebih jernih. Meskipun sebenarnya untuk masalah kualitas air ini tergantung dari lokasi, tapi semakin dalam sumur semakin jernih. Bahkan, kedalamnya mempengaruhi banyaknya air yang keluar.
Harga Sumur Bor Per Meter di Bali
Setiap orang yang ingin membuat sumur bor pasti akan mempertimbangkan harganya. Perlu Anda ketahui sebenarnya harga pembuatan sumur bor ini tergantung dari jasanya. Sedangkan setiap jasa pasti mempertimbangkan beberapa faktor dalam menentukan biaya.
Harga kisaran per meter sumur antara Rp 150.000 – Rp 300.000. Harga tersebut hanya berlaku untuk jasanya saja. Sedangkan untuk keperluan lain seperti material, pemasangan tangki, Pemasangan kabel listrik dan lainnya membutuhkan biaya tambahan.
Maka dari itu, jika tertarik untuk membuat pastikan mempertimbangkan modal atau anggarannya. Jika perlu, sebaiknya sebelum itu bertanya kepada jasa tersebut mengenai berapa biaya sumur bor. Tujuannya agar nantinya anda lebih siap untuk masalah harga.
Demikian penjelasan mengenai harga sumur bor per meter di Bali. Bisa Anda ambil kesimpulan jika harga tersebut sangat sebanding dengan berbagai keuntungannya. Jadi, sebelum membuat siapkan dulu biayanya.